Saturday, 3 December 2011

BLOK 2 UP 6


1.         Perbedaan antara cagar alam dan suaka marga satwa adalah
*   Cagar alam adalah kawasan suaka alam karena keadaan alamnya mempunyai kekhasan tumbuhan, satwa, dan ekosistemnya atau ekosistem tertentu yang perlu dilindungi dan perkembangannya berlangsung secara alami. Tidak boleh dicampuri oleh manusia, bila ada hanya pada penjagaanya.
*   Suaka margasatwa adalah kawasan suaka alam yang mempunyai ciri khas berupa keanekaragaman dan atau keunikan jenis satwa yang untuk kelangsungan hidupnya dapat dilakukan pembinaan terhadap habitatnya. Dapat digunakan untuk acara wisata. (Hery, 2009)

 
2.         Undang-undang yang mengatur tentang pelestarian dan pemanfaatan satwa liar adalah
Undang - Undang
UU RI No. 18 TAHUN 2009
UU RI No. 41 TAHUN 1999
UU RI No. 16 TAHUN 1992
UU RI No. 5 TAHUN 1990
Peraturan Pemerintah
PP No. 8 TAHUN 1999
PP No. 7 TAHUN 1999
PP No. 68 TAHUN 1998
PP No. 13 TAHUN 1994
Keputusan Presiden RI
Keputusan Presiden Republik Indonesia NOMOR 4 TAHUN 1993
Keputusan Menteri
Keputusan Menteri Kehutanan Dan Perkebunan NOMOR : 104/KPTS-II/2000
Keputusan Menteri Kehutanan NOMOR : 26/KPTS-II/1994
3.         Macam-macam satwa liar
Badak Jawa
Taksonomi
Kingdom          :Animalia
Filum                :Chordata
Kelas                :Mamalia
Ordo                 :Perissodactyla
Familia              :
Genus               :Rhinocheros
Spesies              :Rhinoceros sondaicusi (Machmud,2009)
Ciri-ciri morfologi adalah sebagai berikut
*   Umumnya memiliki warna tubuh abu-abu kehitam-hitaman.
*   Hanya memiliki satu cula, dengan panjang sekitar 25 cm namun ada kemungkinan tidak tumbuh atau sangat kecil sekali pada betina.
*   Berat badan seekor Badak Jawa dapat mencapai 900 - 2300 kg dengan panjang tubuh sekitar 2 - 4 m.
*   Tingginya bisa mencapai hampir 1,7 m.
*   Kulitnya memiliki semacam lipatan sehingga tampak seperti memakai tameng baja.
*   Memiliki rupa mirip dengan badak India namun tubuh dan kepalanya lebih kecil dengan jumlah lipatan lebih sedikit.
*   Bibir atas lebih menonjol sehingga bisa digunakan untuk meraih makanan dan memasukannya ke dalam mulut.
Behavior yang dimiliki oleh badak ini adalah
*   Badak termasuk jenis pemalu dan soliter (penyendiri).
Status konservasi
IUCN, yaitu dalam kategori sangat terancam atau critically endangered.(http://badaksumatera.multiply.com/journal/item/49)
Harimau Sumatera
Taksonomi
Kingdom          :Animalia
Filum                :Chordata
Kelas                :Mamalia
Ordo                 :Carnivora
Familia              :Felidae
Genus               :Panthera
Spesies              :Panthera tigris (Machmud,2009)
Ciri-ciri morfologi adalah sebagai berikut
*   Harimau Sumatra adalah subspesies harimau terkecil.
*   Harimau Sumatera mempunyai warna paling gelap diantara semua subspesies harimau lainnya, pola hitamnya berukuran lebar dan jaraknya rapat kadang kala dempet.
*   Harimau Sumatra jantan memiliki panjang rata-rata 92 inci dari kepala ke buntut dengan berat 300 pound. Betinanya rata-rata memiliki panjang 78 inci dan berat 200 pound.
*   Belang harimau sumatra lebih tipis daripada subspesies harimau lain.
*   Subspesies ini juga punya lebih banyak janggut serta surai dibandingkan subspesies lain, terutama harimau jantan.
*   Ukurannya yang kecil memudahkannya menjelajahi rimba. Terdapat selaput di sela-sela jarinya yang menjadikan mereka mampu berenang cepat
. Behavior yang dimiliki oleh badak ini adalah                                         
*   Harimau ini diketahui menyudutkan mangsanya ke air, terutama bila binatang buruan tersebut lambat berenang.
*   Anak harimau pertama kali meninggalkan sarang pada umur 2 minggu, dan belajar berburu pada umur 6 bulan. Mereka dapat berburu sendirian pada umur 18 bulan, dan pada umur 2 tahun anak harimau dapat berdiri sendiri. Harimau sumatra dapat hidup selama 15 tahun di alam liar, dan 20 tahun dalam kurungan.(http://id.wikipedia.org/wiki/Harimau_Sumatera)
Status lonservasi
*   Menurut CITES termasuk dalam kategori appendix 1(Tirtodiprojo, 2008)
Tapir Asia
Kerajaan           : Animalia
Filum                :
Chordata
Kelas                :
Mammalia
Ordo                 :
Perissodactyla
Famili               :
Tapiridae
Genus               :
Tapirus
Spesies              : T. indicus(Machmud,2009)
Ciri-ciri morfologi yang dimiliki
*   Tapir Asia mudah dikenali dari cirinya berupa "pelana" berwarna terang dari bahu hingga pantat. Bulu-bulu di bagian lain tubuhnya berwarna hitam kecuali ujung telinganya yang berwarna putih seperti jenis tapir lain. Pola warna ini berguna untuk kamuflase: warna yang membuat kacau membuatnya tidak nampak seperti tapir, binatang lain mungkin mengiranya batu besar dan bukannya mangsa saat tapir ini berbaring atau tidur.
Behavior
*   Tapir Asia terutama merupakan hewan penyendiri, menandai jalur-jalur besar di darat sebagai teritori atau daerah kekuasaannya, meski daerah ini biasanya bertumpang tindih dengan daerah kekuasaan individu lain. Tapir menandai teritorinya dengan mengencingi tetumbuhan dan mereka sering mengikuti jalur lain dari yang telah mereka buat yang telah ditumbuhi tumbuhan.
Binatang ini vegetarian, ia mencari makan berupa umbi empuk dan daun-daunan dari lebih dari 115 jenis tumbuhan (ada kira-kira 30 yang terutama disukainya), bergerak lambat di hutan dan berhenti untuk makan dan memperhatikan bau yang ditinggalkan tapir lain di daerah itu.(http://id.wikipedia.org/wiki/Tapir_Asia)
Status konservasi
*   Appendix 1(Tirtodiprojo, 2008)
Landak Jawa
Taksonomi
Kingdom         :Animalia
Filum               :Chordata
Kelas               :Mamalia
Ordo                :Rodentia
Familia            :Hystricidae
Genus              :Hystrix
*   Spesies         :Hystrix javanicus (Tirtodiprojo, 2008)
Ciri-ciri morfologi
*   Panjang tubuh 37-47 cm, panjang ekor 23-36 cm,dengan berat badan 13-27 kg
*   Tubuh tertutup mantel rambut yang keras pada agian separuh tubuh ke arah depan,sedangkan separuh tubuh ke ekor tertutup rambut yang keras berwarna agak kehitaman seperti tusuk sate yang sangat tajam
Behavior
*   Merupakan hewan nocturnal dan ketika siang hari dia akan bersembunyi di dalam lubang
*   Suka mengendus-endus untuk mencari makanan atau pun mengetahui jika ada bahaya
Status konservasi
*   Appendix 3(Tirtodiprojo, 2008)


DAFTAR PUATAKA



http://en.wikipedia.org/wiki/AnoaUndang - Undang

No comments:

Post a Comment